Austin-Sparks.net

Tangan Kekuasaan Tuhan

oleh T. Austin-Sparks

Bab 1 - Situasinya dan Kebutuhannya

Bacaan: Yesaya 52:13-53:12.

“Siapakah yang percaya kepada berita yang kami dengar, dan kepada siapakah tangan kekuasaan Tuhan dinyatakan?”

Kata ‘tangan’ digunakan secara simbolis berkali-kali dalam Kitab Suci, untuk menandakan pada apa manusia bergantung untuk kekuatan dan dukungan. Tangan melambangkan orang: kadang-kadang orang itu berada dalam kelemahan dan tangan-nya digambarkan sebagai yang lemah: kadang-kadang tangan itu kuat. Tangan adalah lambang seseorang, atau kadang-kadang umat atau bangsa, tetapi selalu menunjukkan keadaan kekuatan atau kelemahan. Kalimat ini, oleh karena itu, “tangan kekuasaan Tuhan”, ketika digunakan dalam kaitannya dengan manusia atau bangsa, menyiratkan pemberian kekuatan dan dukungan-Nya kepada apa yang adalah menurut pikiran-Nya, menunjukkan diri-Nya berkuasa atas nama manusia atau bangsa itu.

Lalu, kepada siapakah Tuhan akan menunjukkan diri-Nya dalam kekuasaan? Kepada siapakah Tuhan akan ‘menunjukkan’ tangan-Nya (Yesaya 52:10)? “Kepada siapakah tangan kekuasaan Tuhan dinyatakan?”

Contoh-Contoh Alkitab

Sekarang, sementara di dalam Alkitab ada banyak sekali kejadian-kejadian di mana tangan Tuhan diperlihatkan, ada kesempatan-kesempatan khusus yang dicirikan oleh kalimat ini. Misalnya, dalam membawa Israel keluar dari Mesir, kita menemukan referensi berulang-ulang tentang menunjukkan tangan-Nya, mengulurkan tangan-Nya. Kejadian itu begitu sering disebut sebagai peristiwa yang luar biasa dari Tuhan yang menunjukkan tangan-Nya, ‘tangan-Nya turun menimpa’ (Yesaya 30:30). Untuk membawa mereka keluar, tangan kekuasaan Tuhan ‘dinyatakan’. Jika saudara membaca dan mempertimbangkan seluruh kisah tentang urusan Allah dengan Firaun dan Mesir itu atas nama umat-Nya, saudara akan menemukan bahwa segalanya dikumpulkan dalam hal ini: itu adalah penyataan tangan kekuasaan Tuhan. Tentu saja, itu hanyalah sebuah ilustrasi – pembebasan umat pilihan dari kerajaan dunia ini dan dari kegelapan; tetapi, untuk itu, tangan kekuasaan Tuhan dinyatakan.

Sekali lagi, ambillah pembebasan Israel dari Babel, itu adalah kesempatan lain ketika tangan kekuasaan Tuhan dinyatakan. Betapa seringnya hal itu dianggap demikian: tangan kekuasaan Tuhan, diulurkan di atas Babel, menjatuhkan penguasa-penguasanya dan menggulingkan pasukannya, demi membawa umat-Nya kembali dari penawanan (Yesaya 43:14). Dan sekali lagi, itu adalah simbolis – pemulihan kesaksian murni di antara umat Tuhan, sebuah kesaksian yang telah hilang. Jika pertanyaannya diajukan: “Kepada siapakah tangan kekuasaan Tuhan dinyatakan?” atau dalam bentuk lain: ‘Kepada siapakah tangan kekuasaan Tuhan akan dinyatakan?’ jawabannya ada di sana: ini adalah untuk tujuan itu, dalam kaitannya dengan itu.

Tetapi ini adalah dalam kebangkitan Yesus, dan dalam peninggian-Nya di sebelah kanan Yang Mulia di Sorga, bahwa kita pastinya melihat contoh tertinggi dari penyataan tangan kekuasaan Tuhan. Dan di masa-masa awal Jemaat yang berikutnya itu, betapa indahnya penyataan tangan kekuasaan Tuhan ini! Dalam peristiwa-peristiwa yang diceritakan dalam pasal-pasal pertama kitab Kisah Para Rasul, kita melihat tangan-Nya terulurkan berulang kali. Ketika mereka menderita penganiayaan, beberapa orang berkumpul bersama untuk berdoa, dan mereka berdoa: “Berikanlah hamba-hamba-mu keberanian … ulurkanlah tangan-Mu … dan adakanlah tanda-tanda dan mujizat-mujizat oleh nama Yesus …” (Kisah Para Rasul 4:29, 30). Herodes terkena dampak dari tangan itu; Saulus dari Tarsus mengalami dampak yang sama; banyak hal-hal terjadi, di banyak tempat, sebab Tuhan sedang menyatakan tangan kekuasaan-Nya.

Dan sebelum kita berada di akhir Perjanjian Baru, seluruh bangsa Israel telah bertemu dengan tangan kekuasaan Tuhan. Itu terungkapkan dalam penggulingan total dan penyebaran Israel sebagai sebuah bangsa, dan begitu menyeluruhnya penggulingan itu sehingga integrasi aslinya belum pernah dipulihkan. Lebih lagi – Roma melepaskan segala kekuatannya melawan Tuhan dan melawan yang diurapi-Nya, tetapi bertemu dengan tangan kekuasaan Tuhan dan sepenuhnya dihancurkan; tidak lagi menjadi sebuah kerajaan dan sebuah bangsa. Ini hanyalah beberapa contoh dalam sejarah tentang penyataan tangan kekuasaan Tuhan, sebagai jawaban atas pertanyaan ini: “Kepada siapakah tangan kekuasaan Tuhan dinyatakan?”

Ciri-Ciri Umum

Sekarang saudara akan perhatikan bahwa banyak dari contoh-contoh ini memiliki ciri-ciri tertentu yang umum.

Pertama, ada peninggian kuasa-kuasa dunia melawan Allah: pengangkatan kepala pada bagian kuasa-kuasa dunia ini melawan Tuhan dan melawan yang diurapi-Nya.

Kedua, ada keterlibatan kemuliaan Tuhan dan tujuan Tuhan, melalui kondisi kelemahan atau kemurtadan di antara umat-Nya. Ini bukanlah kemuliaan Tuhan untuk mendapatkan Israel di Mesir. Setelah perjanjian yang dibuat Tuhan dengan Abraham, Ishak dan Yakub, itu sama sekali bertentangan dengan maksud hati-Nya yang dinyatakan, bahwa Ia harus mendapatkan anak-anak Israel diperbudakkan di Mesir, memberikan kekuatan mereka kepada kuasa kejahatan. Itu sepenuhnya bertentangan dengan kemuliaan Allah untuk mendapatkan Israel di Babel; itu menghina-Nya dan bertentangan dengan maksud-Nya yang dinyatakan. Betapa seringnya itu demikian – bahwa Tuhan menyatakan tangan kekuasaan-Nya karena suatu kondisi di antara umat-Nya sendiri.

Dan kemudian, ketiga, ada seruan dari dalam pada bagian alat perantaraan. Ada Musa, yang berhubungan dengan Allah langsung dari dalam sehubungan dengan situasi di Mesir itu; ada Daniel, dan beberapa orang lain bersamanya, tepat di dalam situasi di Babel, berseru kepada Allah; ada pertemuan-pertemuan doa itu yang tercatat di dalam kitab Kisah Para Rasul – seruan orang-orang pilihan untuk dibalaskan. Ini adalah ciri yang umum untuk intervensi Allah berulang kali – seruan dari dalam.

Beberapa pertanyaan muncul sehubungan dengan semua ini di zaman kita sekarang. Apakah ada situasi di zaman kita yang sesuai dengan situasi ini, dalam hubungan tiga rangkap itu? Apakah ada kondisi seperti itu pada hari ini? Saya pikir jawabannya sudah jelas. Apakah kekuatan dunia mengangkat kepala mereka melawan Tuhan? Apakah pernah ada waktu ketika takhta Allah lebih ditantang oleh kekuatan dunia daripada hari ini? Apakah ada kondisi dalam Kekristenan yang membawa banyak penghinaan bagi Tuhan? Apakah kesaksian Tuhan yang sejati hari ini terlibat dalam keadaan rohani yang bertentangan dengan pikiran-Nya yang dinyatakan? Jawabannya sekali lagi terbukti dengan sendirinya. Ini tidak mungkin di zaman sekarang, untuk bergerak di dunia ini tanpa bertemu dengan dua hal-hal ini dan hampir kewalahan oleh mereka. Kekuatan kejahatan yang luar biasa yang ditujukan untuk melawan Allah! Saudara merasakannya, saudara menemuinya, itu muncul di mana-mana. Dan jika itu menyedihkan, tanpa melebih-lebihkan, yang lebih menyedihkan lagi adalah keadaan dalam Kekristenan pada umumnya, yang sangat bertentangan dengan apa yang telah dinyatakan Allah tentang tujuan-Nya. Kadang-kadang saudara hampir terdorong untuk mengatakan bahwa musuh terbesar Kekristenan adalah – Kekristenan. Saya berbicara, tentu saja, secara sangat umum. Kehormatan dan kemuliaan Allah sangat terlibat hari ini dalam kondisi di antara umat-Nya yang sangat tidak menghormati-Nya. Kedua kondisi ini tidak diragukan lagi diperoleh pada zaman ini.

Bagaimana dengan ciri ketiga? Apakah ada seruan dari dalam? Sulit untuk mengatakan banyak tentang ini – mungkin Ya dan Tidak. Ada perasaan yang bertumbuh di dalam hati banyak anak Allah bahwa segala sesuatunya tidak benar – perasaan yang nyata bahwa ini bukanlah apa yang Tuhan maksudkan; dan saya percaya, ada sebuah seruan yang jauh di lubuk hati banyak orang untuk beberapa perubahan kondisi rohani di antara umat-Nya. Dengan semua kepuasan yang sangat umum dengan begitu sedikit, ada di sana-sini seruan, bahkan seruan yang dapat membedakan dan pengertian, yang lahir dari keyakinan bahwa Tuhan berartikan sesuatu yang lain bagi Jemaat-Nya selain ini. Ini tidak akan pernah bisa menjawab kepada standar Allah! Mungkin kesadaran ini lebih kuat dan ekspresinya lebih besar dari pada yang bisa kita nilai. Tuhan harus memilikinya, jika Ia ingin dapat melakukan apapun; tetapi bahkan jika ini hanya seorang Daniel dan tiga atau empat orang lainnya di Babel, itu sudah cukup bagi-Nya. Saya akan memberikan penekanan besar pada poin terakhir ini: kebutuhan mendesak akan seruan yang lebih dalam dan kuat kepada Allah. Saya kembali kepada itu lagi saat ini.

Apakah Tuhan akan Menyatakan Tangan Kekuasaan-Nya lagi?

Ketiga hal ini, kemudian, pasti diperoleh hari ini. Oleh karena itu, bukankah sudah waktunya bahwa tangan kekuasaan Tuhan harus sekali lagi dinyatakan? ‘Kepada siapakah tangan kekuasaan Tuhan dinyatakan?’ Apakah kita memiliki di dalam Kitab Suci sesuatu untuk membenarkan suatu harapan bahwa, pada akhirnya, tangan kekuasaan Tuhan akan sekali lagi dinyatakan, seperti pada kesempatan-kesempatan yang lalu ini? Apakah ada sesuatu yang akan mendukung doa kita dan harapan kita? Pastinya ada banyak! Misalnya, pada hari Pentakosta, Petrus mengutip dari nubuat Yoel; tapi ia putuskan nubuat itu sebelum ia menyelesaikannya. Dan penggenapan nubuat pada hari itu juga berhenti pada titik tertentu: itu berhenti pada pencurahan Roh. Petrus berkata: ‘Itulah yang difirmankan Allah dengan perantaraan nabi Yoel’ (Kisah Para Rasul 2:16). Tetapi nubuat Yoel, yang dikutip oleh Petrus dengan panjang lebar, tidak tergenapi sepenuhnya pada hari itu. Jika saudara melihat kembali pada Kisah Para Rasul 2:19-21, saudara akan melihat bahwa beberapa hal yang luar biasa termasuk di dalam nubuat yang sama itu, yang ditunda pada Hari Pentakosta untuk hari berikutnya. Hal-hal itu dicadangkan untuk lain waktu.

Sekali lagi, saudara ingat kejadian ketika Tuhan Yesus, kembali dari padang gurun dalam kuasa Roh, pergi ke Nazaret dan masuk ke rumah ibadat pada hari Sabat (Lukas 4:16-19). Kitab nabi Yesaya diberikan kepada-Nya, dan Ia membukanya di Yesaya 61, dan mulai membaca. Tetapi pada titik tertentu, sebelum Ia selesai membaca nubuatnya, Ia berhenti. Pada kata-kata: “… tahun rahmat Allah”, Ia menutup kitab itu, dan duduk. Ia tidak menyelesaikannya dengan: “dan hari pembalasan Allah kita”; Ia meninggalkan bagian nubuat itu tanpa dibaca. Itu ditangguhkan; yang belum terjadi.

Kemudian kita memiliki bagian seperti Matius 24, dari ayat 29 dan seterusnya, yang menunjuk pada apa yang akan terjadi pada akhirnya, pada hari kedatangan Tuhan. Bagian itu penuh dengan tanda-tanda penunjukkan tangan kekuasaan Tuhan, intervensi Allah di akhir zaman. Ini sungguh mengesankan, bukan, bahwa beberapa pernyataan dalam bagian itu identik dalam bahasa dengan sisa nubuat Yoel. Hal-hal ini belum semuanya digenapi; mereka ditangguhkan untuk hari berikutnya.

Dan apa yang harus kita katakan tentang Kitab Wahyu? Penafsiran apa pun yang saudara terima tentang Kitab itu, sejarawan, futuris, atau apa pun itu, saudara tidak dapat melepaskan diri dari fakta bahwa semuanya berfokus pada Hari Kedatangan Tuhan. Itu penuh dengan intervensi-intervensi Allah – dalam kehidupan Jemaat, dalam kehidupan bangsa-bangsa, dan dalam kerajaan kegelapan. Ya, saya pikir ada banyak di dalam Firman yang membenarkan sebuah pengharapan bahwa, pada akhirnya, akan ada penyataan tangan kekuasaan Tuhan yang sangat besar.

Kebutuhan untuk Penyataan Tangan Kekuasaan Tuhan

(1) Di antara Umat-Nya Sendiri

Kemudian, kita akan mengajukan pertanyaannya: Apa yang akan menjadi asas-asas di mana tangan kekuasaan Tuhan akan dinyatakan, kapan saja, untuk siapa pun, atau melawan situasi apa pun? Untuk saat ini, kita membatasi perhatian kita pada fakta tentang kebutuhan yang sangat besar untuk penyataan tangan kekuasaan Tuhan di zaman kita. Kebutuhan itu ada, pertama-tama, sangat kuat dan mendesak di antara umat Tuhan sendiri. Memang, ini menjadi masalah pribadi dan individu. Ini adalah dari konsekuensi yang sangat besar apakah Tuhan dapat berdiri bersama kita masing-masing, secara individu – berdiri di samping kita dengan kuasa-Nya dan dengan kekuatan-Nya; menunjukkan tangan kekuasaan-Nya atas nama saudara dan saya, secara pribadi. Ini adalah sangat penting apakah Tuhan dapat mengkomitmenkan diri-Nya sendiri kepada saudara dan saya, dan berkata, ‘Aku dapat bersama laki-laki itu, Aku dapat bersama perempuan itu, dengan kekuatan-Ku. Aku dapat menempatkan kekuatan-Ku bersama mereka.’

Sekali lagi, ini adalah hal yang sangat penting apakah Tuhan dapat menempatkan kuasa-Nya di belakang kita sebagai perkumpulan lokal umat-Nya – apakah Ia dapat berdiri bersama kita dalam kekuatan, dan berkata: ‘Ini adalah sesuatu yang akan Aku jaga; ini adalah sesuatu yang akan Aku pertahankan; ini adalah sesuatu untuk apa Aku akan menggunakan kekuatan-Ku: Aku ada bersama ini; Aku ada di dalam ini.’ Itu adalah pertanyaan terutama. Apa gunanya segala sesuatu – semua usaha kita, semua pengajaran kita, semua pengeluaran waktu dan energi kita – jika Tuhan tidak bersama kita, tidak bebas menggunakan kuasa-Nya, untuk menunjukkan diri-Nya perkasa atas nama kita?

Dan apa yang benar untuk individu, dan untuk perkumpulan lokal, adalah benar untuk umat Allah di dunia ini. Sebab seluruh umat Allah terlibat dalam situasi dunia ini, dan tidak ada apa pun selain tangan kekuasaan Tuhan yang dapat menyelamatkan mereka. Hanya ada satu hal yang dapat memenuhi kebutuhan dan situasi saat ini di antara umat Tuhan, yaitu bahwa Ia harus menunjukkan tangan kekuasaan-Nya; bahwa harus ada ‘pencahayaan’ dari tangan-Nya yang perkasa.

(2) Di Dunia

Tetapi jika itu benar dalam tiga pengertian ini di antara umat-Nya sendiri, bagaimana dengan dunia ini, dunia yang bengis dan jahat ini? Mungkin tepat di sanalah kita kadang-kadang menjadi paling dekat dengan kontroversi terbesar kita dengan Tuhan. Saya akui bahwa, ketika saya telah berpindah ke berbagai tempat di dunia ini, dan melihat banyak hal-hal, terkadang muncul pertanyaan dalam hati saya sendiri: ‘Ya Tuhan, bagaimana Engkau dapat membiarkan hal ini terus berlanjut? Bagaimana Engkau bisa, dengan posisi yang Engkau tempati, menoleransi ini?’ Saya tidak melebih-lebihkan. Dalam beberapa jam dari London, saya dapat menunjukkan sesuatu yang akan sangat menakutkan saudara hingga membuat saudara berseru, ‘Oh, Tuhan, akhiri ciptaan ini segera!’ Kejahatan, penderitaan, sedemikian rupanya sehingga tidak ada apa pun selain tangan Tuhan yang dapat menghadapinya.

Ini adalah kata-kata untuk saat ini, dan kita akan menanyakan pertanyaan ini, dan berusaha menjawabnya, sejauh mungkin, nanti. Apa asas-asas pada apa tangan kekuasaan Tuhan akan dinyatakan? Sebab kita harus menyadari bahwa tangan itu, dalam arti tertentu, diatur; penunjukkannya bersyarat. Ada kalanya tangan Tuhan seolah-olah lumpuh; tangan Tuhan terikat, ia tidak dapat bergerak, ia tidak bebas. Itu adalah seruan nabi bahwa Ia seperti orang yang terikat di tengah-tengah umat-Nya, tidak dapat bergerak (Yeremia 14:9). Ada asas-asas, hukum-hukum rohani, yang mengatur tangan Tuhan. Dan apakah itu kebutuhan pribadi kita akan tangan itu, atau kebutuhan di perkumpulan lokal, atau di Jemaat, atau di dunia, kita harus memahami dasar atas apa Tuhan akan menggunakan kekuatan tangan-Nya; kondisi di mana Ia akan mengangkatnya, mengulurkannya, dan melakukan tindakan-Nya yang perkasa.

Seperti yang telah saya katakan, saya tidak langsung menjawab pertanyaan itu; itu akan datang nanti. Untuk saat ini, saya hanya ingin membawa ke dalam pandangan seluruh perkara tentang perlunya tangan kekuasaan Tuhan untuk dinyatakan. Saya ingin saudara dicengkeram kembali oleh kebutuhan itu. Kata ini telah melatih saya selama berminggu-minggu, terutama ketika saya bergerak di Timur Jauh: ‘Tangan Tuhan, terjagalah!’ (Yesaya 51:9). Betapa besarnya kebutuhan untuk tangan kekuasaan Tuhan dalam situasi dunia yang banyak sisi ini. Ini bisa dikatakan dengan cara lain: Oh, bahwa Tuhan akan melakukan sesuatu – benar-benar melakukan sesuatu! Jika Tuhan akan membawa kepada umat-Nya pada hari-hari ini suatu perasaan baru tentang perlunya untuk penyataan tangan kekuasaan-Nya ini, dan menggerakkan kita, pertama-tama untuk berseru, dan kemudian untuk sejalan dengan hukum-hukum itu yang mengatur pergerakan tangan-Nya, pesan ini akan telah bermanfaat, memiliki konsekuensi yang sangat nyata.

Kebutuhan untuk seruan-Hati

Pertama-tama, seruan melawan kejahatan rohani di bumi ini. Saya ingin agar saya dapat memberi tahu saudara hanya sedikit tentang apa yang telah saya lihat dan dengar yang diakibatkan dari kejahatan rohani yang sedang bekerja di dunia ini – kehidupan dilucuti dan dicabik-cabik dan dilecehkan; keluarga hancur – oh, itu adalah kisah yang mengerikan. Itu adalah kejahatan yang benar-benar kejam – yang tidak lain adalah kecerdikan dan kelicikan Iblis; dan semuanya terkonsentrasi pada pembersihan dunia ini dari Allah, dan dari semua yang berasal dari Allah, sebagaimana yang diwakili dalam laki-laki dan perempuan. Ini seluruhnya jahat. Kesedihan dan penderitaan yang telah kita temui dan sentuh hari demi hari, dan yang kita tahu masih terjadi di bagian dunia ini hari ini, tak terlukiskan – sama sekali tidak manusiawi. Bahasa tidak dapat mengungkapkan sifat jahat dari apa yang sedang bekerja di bumi saat ini. Oh, untuk seruan ke Sorga yang akan membawa tangan kekuasaan Tuhan melawan kejahatan rohani ini – sebab ini adalah kejahatan rohani. Saya tidak berpikir bahwa manusia, bahkan dalam kondisi terburuknya, dapat, jika dibiarkan sendiri, memikirkan hal-hal ini.

Kemudian, untuk seruan menentang aib Tuhan dalam keadaan rohani umum dari mereka yang menyandang nama ‘Kristen’. Itu sekali lagi adalah cerita yang mengerikan. Ya, kesulitan sebenarnya bagi Tuhan ada di antara mereka yang memakai nama ‘Kristen’. Perlu ada seruan yang diangkat ke Sorga melawan aib yang dilakukan terhadap Nama Tuhan dari apa yang disebut ‘Jemaat Kristen’.

Dan kemudian, seruan melawan kepuasan yang terlalu mudah yang disertai dengan pemahaman yang dangkal tentang tujuan besar Allah. Berkali-kali, jiwa saya telah diaduk dengan kemarahan terhadap sikap dangkal dan santai yang berlaku terhadap tujuan besar Allah. Di sini terungkapkan tujuan besar Allah ‘dari kekekalan sampai kekekalan’, namun sikap terhadap hal-hal rohani begitu sering adalah: ‘Oh, ya, sedikit saja sudah cukup.’ Ukuran yang paling terbatas tampaknya adalah semua yang diperlukan untuk mendatangkan banyak kepuasan. Jika saudara memiliki gagasan sama sekali tentang keagungan tujuan Allah, dan mengungkapkannya, ini sungguh menyayat hati untuk menemukan bagaimana hal itu dapat terbawa oleh jenis Kekristenan yang paling dangkal dan glamor; seolah-olah hal yang riuh dan merdu ini berhubungan dengan cara apa pun dengan tujuan besar Allah itu tentang Anak-Nya. Itu membuat saudara marah; itu menggerakkan saudara sampai ke kedalaman. Perlu ada seruan melawan apa yang akan menjadi pengganti untuk, akan merebut tempat, tujuan besar Allah, di dalam hati umat-Nya.

Ketika nabi Yesaya menjadi tertindas dengan kejahatan yang ditemukan di antara umat Allah, Israel, dan dengan kejahatan di bangsa-bangsa di luar, ia berseru dengan seruan yang nyaring: “Sekiranya Engkau mengoyakkan langit dan Engkau turun, sehingga gunung-gunung goyang di hadapan-Mu … karena Engkau melakukan kedahsyatan yang tidak kami harapkan, Engkau turun …” (Yesaya 64:1, 3). “Sekiranya Engkau mengoyakkan langit”! Saudara hanya perlu bergerak di dunia ini, merasakan hal-hal, mengukur segalanya, untuk seruan itu untuk lahir di dalam diri saudara. Tetapi mintalah Tuhan untuk menempatkan di dalam diri saudara seruan seperti itu, untuk menjadikan saudara bagian dari seruan ‘dalam’ ini, untuk kemuliaan Allah di hari seperti ini. Mintalah kepada-Nya untuk menjadikan saudara bagian dari alat dan bejana penting itu, seperti rombongan Daniel, atau Ester, atau Musa, atau ‘pertemuan doa’ di Yerusalem, atau banyak bejana serupa lainnya, yang akan mencapai Sorga dengan seruan, dan menghasilkan Tangan itu. Sebab itu adalah prinsip penting: “Dalam hal ini juga Aku menginginkan, supaya kaum Israel meminta dari pada-Ku apa yang hendak Kulakukan bagi mereka” (Yehezkiel 36:37). Tangan kekuasaan Tuhan tidak akan ‘terjadi’ begitu saja; tangan kekuasaan Tuhan hanya akan dinyatakan sebagai tanggapan atas sesuatu yang berseru kepada-Nya. “Tidakkah Allah akan membenarkan orang-orang pilihan-Nya yang siang malam berseru kepada-Nya? Aku berkata kepadamu: Ia akan segera membenarkan mereka” (Lukas 18:7, 8). Ia akan – tetapi Ia harus memiliki orang-orang pilihan yang berseru.

Tuhan membuat kita seperti itu. Ini, saya tahu, adalah kata yang serius. Tapi ini adalah hari untuk serius, waktu untuk menghadapi situasi nyatanya, bukan hanya berlarut-berjalan di sorga orang bodoh, seolah-olah semuanya baik-baik saja. Allah harus dijangkau dengan seruan di hari-hari ini; saya hanya bisa mengatakan ini karena saya sangat dekat dengan kebutuhan besar ini. Tak seorang pun yang telah melihat sesuatu dari kondisi di Timur Jauh dapat menghindari dari digerakkan dengan cara ini, atau kembali selain dengan ini di dalam hati mereka: Oh, bahwa umat Allah akan berseru kepada Allah tentang situasi ini! Oleh karena itu, saya membawa penekanan ini tepat di awal, dan setelah itu kita dapat melihat sesuatu dari dasar di mana Tuhan akan bergerak.

Sesuai dengan keinginan T. Austin-Sparks bahwa apa yang telah diterima secara bebas seharusnya diberikan secara bebas, karya tulisannya tidak memiliki hak cipta. Oleh karena itu, kami meminta jika Anda memilih untuk berbagi dengan orang lain, mohon Anda menghargai keinginannya dan memberikan semua ini secara bebas - tanpa d'ubah, tanpa biaya, bebas dari hak cipta dan dengan menyertakan pernyataan ini.